Kesehatan

8 Pola Hidup Sehat Untuk Penderita Asma Agar Kondisi Tidak Memburuk

Untuk mengurangi gejala asma, sebaiknya pengidap asma menjalankan gaya hidup sehat. Dengan menjalankan pola hidup sehat untuk penderita asma, dapat mencegah gejala asma yang kerap kambuh. Memang tidak bisa menyembuhkan tapi setidaknya bisa berpengaruh positif bagi kesehatan.

Memulai pola hidup untuk pengidap asma sebetulnya tidaklah sulit. Ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan agar gejala asma tidak memburuk.

Pola Hidup Sehat Untuk Penderita Asma

Pola Hidup Untuk Penderita Asma

Berikut cara memulai pola hidup sehat untuk penderita asma yang bisa Anda lakukan, antara lain :

1. Minum Obat Secara Rutin

Penderita asma sangat dianjurkan untuk meminum obat asma secara rutin. Biasanya pengobatan asma mencakup pemakaian inhaler yang bertujuan meredakan gejala asma akut sekaligus obat untuk mengendalikan asma dalam jangka panjang dalam menekan geja;a peradangan pada sistem pernafasan.

Sebaiknya minum obat sesuai jadwal dengan teratur memakai dosis yang sudah ditentukan dokter walaupun tanpa gejala sama sekali. Jika Andaa teratur meminum obat asma, dapat mencegah terjadinya serangan asma yang serius dan dapat mengontrol asma.

2. Jauhi Pemicu Asma

Pola hidup sehat untuk penderita asma yang terpenting yaitu dengan mengjauhi pemicu asma. Biasanya setiap penderita asma mempunyai pemicu bervariasi, antara lain cuaca ekstrem, alergen, asap rokok, infeksi saluran pernafasan, hingga polusi udara.

Identifikasi dan juga hindari berbagai macam pemicu asma sebagai langkah mencegah gejala asma sekaligus dapat menjaga kualitas hidup penderita asma dengan baik.

3. Menjaga Berat Badan Ideal

Penderita asma juga harus mempertahankan berat badan ideal. Karena berat badan berlebih bisa menambah tekanan ke bagian paru-paru, yang mengakibatkan gejala asma semakin parah.

1 2 3 4 5Next page

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button